JAKARTA - PT Bumi Resources Tbk (BUMI) mencatat kenaikan laba bersih pada kuartal I 2017. Laba bersih emiten sejuta umat ini naik USD65,571 juta atau Rp873,47 miliar jika mengacu kurs Rp13.321 per USD. Angka ini menunjukkan adanya kenaikan mencapai 291,73%.
Melansir dari keterbukaan informasi yang diterbitkan perseroan di situs Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (18/7/2017), laba bersih perseroan pada kuartal I-2017 tercatat sebesar USD88,04 juta dari sebelumnya USD22,47 juta. Dengan demikian, laba bersih per saham mengalami kenaikan menjadi USD2,44 dari sebelumnya USD0,62.
Selain itu, perseroan juga mencatatkan kenaikan penjualan dan pendapatan usaha menjadi USD10,3 juta dari sebelumnya USD6,47 juta. BUMI juga mencatatkan adanya penurunan rugi selisih kurs menjadi USD36.000 dari sebelumnya USD1,44 juta.
Adapun aset perseroan, tercatat mengalami peningkatan menjadi USD3,11 miliar dari sebelumnya USD3,1 miliar. Aset tersebut terdiri dari aset lancar sebesar USD536,46 juta dan aset tidak lancar sebesar USD2,57 miliar.
Di sisi lain, utang perseroan tercatat mengalami penurunan. Adapun total utang perseroan tercatat sebesar USD5,81 miliar dari sebelumnya USD5,88 miliar, dengan komposisi utang jangka pendek sebesar USD694,53 juta dan utang jangka panjang sebesar USD5,11 miliar.
Labels:
Berita Saham
Thanks for reading Laba Bersih Bumi Resources Melonjak 291% ke Rp873 Miliar. Please share...!
0 Comment for "Laba Bersih Bumi Resources Melonjak 291% ke Rp873 Miliar"
Silahkan meninggalkan komentar disini